Jumat, 06 Agustus 2010

Soal fisiologi

1. pengunyahan adalah bagian dari proses pencernaan mekanik yang berfungsi untuk ?
a. merangsang sekresi kelenjar ludah
b. mempermudah kerja enzim pencernaan
c. memperlambat pengosongan lambung
d. mempermudah absorpsi makanan
e. membunuh bakteri pada makanan

2. faktor yang memperlambat pengosongan lambung adalah ?
a. regangan dinding lambung
b. iritasi mukosa lambung
c. refleks enterogastrik
d. aktivitas hormon gastrin
e. rangsangan parasimpatis

3. pleksus submukosa meissner ?
a. penyebab irama kontraksi ritmik saluran pencernaan
b. meningkatkan gerkan peristaltik saluran pencernaan
c. terletak antara lapisan otot longitudinal dan lapisan otot sirkuler
d. berfungsi mengendalikan sekresi saluran pencernaan
e. terhadap sfinger efek kerjanya adalah menimbulkan konstriksi

4. gelombang lambat pada otot polos dinding saluran pecernaan memenuhi kriteria dibawah ini ?
a. penyebab timbunya kontraksi tonik lambung
b. merupakan potensial aksi yang sebenarnya
c. terbentuk karena aktivitas pompa kalsium (ca)
d. menimbulkan kontraksi ritmik saluran pencernaan
e. memberikan irama dasar gerakan peristaltik

5. pleksus mienterikus auerbach berfungsi mengontrol ?
a. peristaltik saluran pencernaan
b. sekresi saluran pencernaan
c. aliran darah saluran pencernaan
d. absorpsi di saluran pencernaan
e. transportasi di saluran pencernaan

6. pada proses menelan yang normal terjadi hal berikut ?
a. lidah mendorong makanan ke faring
b. epiglotis menutup nares posterior
c. pita suara menutup saluran faring
d. sfingter faringolaringeal terbuka
e. pusat menelan menekan pusat respirasi

7. gerakan mekanik yang tidak terjadi di usus kecil adalah ?
a. gerakan propulsif
b. gerakan miksing
c. gerakan muskularis mukosa
d. gerakan otot vili
e. gerakan haustra

8. asam lambung disekresikan oleh ?
a. sel peptik bersama dengan pepsinogen
b. sel oksintik bersama dengan faktor intriksik
c. sel parietal bersama dengan ion bikarbonat
d. sel chief bersama dengan hormon gastrin
e. sel leher mukosa bersama dengan tributirase

9. enzim untuk digesti karbohidrat yang berasal dari pankreas adalah ?
a. sukrase
b. maltase
c. laktase
d. amilase
e. dekstrinase

10. hormon kolesitikinin memenuhi kriteria di bawah ini ?
a. disekresikan oleh sel S mukosa duodenum
b. merangsang kontraksi kandung empedu
c. mempercepat pengosongan lambung
d. menghambat peristaltik duodenum
e. meningkatkan konstriksi sfingter oddi